Toyota Rush Stop Produksi di Malaysia, Ini Alasannya

Thursday, 18 January 2024
Toyota Rush Stop Produksi di Malaysia, Ini Alasannya
Toyota Rush Stop Produksi di Malaysia, Ini Alasannya

paradapos.com - Toyota Rush, sebuah kendaraan yang telah mendapatkan penggemar setianya di Indonesia, kini mengalami penghentian produksi di Malaysia.

Kabar Toyota Rush disuntik mati tersebut disampaikan pihak agen pemegang merek Toyota di Malaysia, UMY Toyota Motor (UMWT) pada Jumat, 5 Januari 2024.

Selain itu, laman situs resmi perusahaan juga telah menghapus mobil Toyota Rush. Lantas, apa sebenarnya alasan di balik keputusan ini?

Alasan Toyota Rush Tidak Lagi Diproduksi di Malaysia

UMWT telah mengonfirmasi penghentian produksi Toyota Rush di Malaysia kepada media setempat, tanpa memberikan penjelasan detail.

 

Media Malaysia, Paultan, menyebutkan bahwa penghentian ini mungkin disebabkan oleh rendahnya penjualan Rush. Meski demikian, tidak ada data penjualan yang dirilis.

Kini, konsumen di Malaysia agaknya lebih memilih SUV tujuh penumpang Perodua Aruz, yang merupakan model kembar Rush.

Situasi ini mirip dengan hubungan antara Daihatsu Terios dan Rush di Indonesia. Meskipun produksi Rush dihentikan, penjualan Aruz akan tetap berlanjut.

Di sisi lain, penjualan Toyota Rush di Indonesia tetap kuat. Catatan penjualan yang selama tahun 2023 terbilang cukup moncer​​​​​​.

 

Spesifikasi Toyota Rush di Malaysia

Toyota Rush di Malaysia ditawarkan dalam dua varian, 1.5G dan 1.5S. Kedua varian ini dibanderol masing-masing seharga 88.314 ringgit (sekitar Rp 294 juta) dan 91.885 ringgit (sekitar Rp 306 juta).

Ditenagai oleh mesin bensin 1,5 liter 2NR-VE dengan tenaga 105 PS dan torsi 136 Nm, Toyota Rush di Malaysia menawarkan spesifikasi yang cukup kompetitif.

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: bicaranetwork.com

Tags

Komentar

Artikel Terkait

Terkini