paradapos.com - Everton akan berhadapan dengan Manchester City pada Liga Inggris pekan ke 19.
Laga seru Everton vs Man City akan kick-off Kamis, 28 Desember 2023, jam 03:15 WIB.
Bagi anda yang ingin menonton pertandingan Everton vs Man City dapat mengakses link gratisnya pada akhir artikel ini.
Pertandingan Everton vs Man City akan menjadi pertandingan yang menarik karena kedua tim memiliki pemain bintang seperti Erling Haaland dan Kevin De Bruyne.
Keduanya telah terlibat latihan bersama tim di Arab Saudi kemarin tapi sama sekali tidak dimainkan.
Menarik tentunya menantikan kembalinya Haaland dan De Bruyne di laga ini maupun laga berikutnya.
Everton di sisi lain diperkirakan tidak melakukan banyak perubahan dibanding kekalahan di Spurs.
Dominic Calvert-Lewin diprediksi masih menjadi starter di lini depan. Demikian halnya dengan pemain lain seperti Dwight McNeil dan eks pemain City seperti Jack Harrison.
Pertandingan ini bisa sulit bagi Everton karena mereka dalam tren buruk kala menjamu City.
Everton tercatat tak pernah menang di enam laga terakhir melawan City di Goodison Park.
Kemenangan terakhir yang bisa didapat Everton terjadi pada pekan 21 musim 2016-17.
Bahkan saat itu Everton menang telak 4-0 melalui gol Romelu Lukaku, Kevin Mirallas, Tom Davies, dan Ademola Lookman.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: unews.id
Artikel Terkait
Dituding Bukan Wanita, Petinju Aljazair Imane Khelif Menangis: 'Allah Bersama Saya, Allahu Akbar'
Kontroversi Olimpiade Paris: Izinkan Atlet Transgender Ikut Tinju Wanita, Lawan Auto Babak-belur!
Raih Medali Perak, Gaya Santai Atlet Penembak Turki Jadi Sensasi di Olimpiade Paris 2024
Belal Muhammad, Petarung Palestina Pertama yang Raih Gelar Juara UFC