paradapos.com - Lionel Messi dengan Klub-nya Inter Miami diagendakan akan melakoni 6 laga persahabatan pramusim menjelang kampanye Major League Soccer 2024 (MLS-2024).
Menariknya, dalam laga persahabatan itu Messi akan menghadapi Al-Nassr (klub Ronaldo) dan juga mengahadapi mantan klub-nya.
Messi akan reuni dengan klub masa kecilnya, yakni klub dari Argentina.
Baca Juga: Terkait Baliho Capres Diatas Pos Polisi, Ini Respon dan Klarifikasi Polda Jatim dan Bawaslu
Sedangkan untuk saat ini ia tengah menikmati masa istirahat sampai laga kampanye pramusim dimulai.
Inter Miami dikabarkan akan bertanding dengan klub Argentina Newell's Old Boys di Stadion DRV PNK dalam pertandingan persahabatan.
Laga ini akan digelar pada 15 Februari 2024, yang merupakan pertandingan persahabatan keenam atau klub terakhir yang Messi cs hadapi sebelum Miami memulai jadwal liga domestik (MLS).
Baca Juga: Daftar Harga Terbaru Rokok per 1 Januari 2024 Mulai dari Jenis Kretek Hingga Cerutu
Diketahui Messi memulai karir sepak bolanya dengan Newell's Old Boys (klub sepakbola di Argentina) sebelum ia pindah ke Barcelona pada usia 13 tahun untuk menjadi bagian dari akademi klub rival Real Madrid itu, seperti dilansir paradapos.com dari Mirror Football.
Untuk diketahui, pemenang Ballon d'Or delapan kali itu telah menghabiskan 21 tahun bersama Barcelona, yang ia tinggalkan pada tahun 2021 untuk menandatangani kontrak baru bersama Paris Saint-Germain yang pada akhirnya menandatangani kontrak dengan Miami pada bulan Juni sampai sekarang.
Baca Juga: Zulhas Akan Dilaporkan ke Mabes Polri Dugaan Penistaan Agama Soal Lecehkan Sholat
Mantan pelatih kepala Barcelona itu mengklaim bahwa pertandingan persahabatan melawan mantan klubnya akan menjadi sangat penting.
“Saya senang menyambut Newell tercinta ke rumah kami di sini di Miami,” ujar Martino, dikutip dari MLS.com .
"Ini akan menjadi pertandingan istimewa karena segala arti Newell's Old Boys bagi saya. Ini juga akan menjadi kesempatan bagus untuk mempersiapkan diri menghadapi musim yang pastinya akan menyenangkan,” imbuhnya.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: kabarfajar.com
Artikel Terkait
Dituding Bukan Wanita, Petinju Aljazair Imane Khelif Menangis: 'Allah Bersama Saya, Allahu Akbar'
Kontroversi Olimpiade Paris: Izinkan Atlet Transgender Ikut Tinju Wanita, Lawan Auto Babak-belur!
Raih Medali Perak, Gaya Santai Atlet Penembak Turki Jadi Sensasi di Olimpiade Paris 2024
Belal Muhammad, Petarung Palestina Pertama yang Raih Gelar Juara UFC