DENPASAR, BALI EXPRESS - Penantian pecinta sepakbola tanah air akhirnya terwujud. Pemain bintang Bhayangkara Presisi Indonesia FC, Radja Nainggolan akhirnya melakoni debutnya di Liga 1 Indonesia, Minggu 17 Desember 2023.
Radja Nainggolan bermain ketika Bhayangkara FC menghadapi Persita Tangerang di Stadion Patriot Chandrabaga Bekasi. Dalam kesempatan itu, The Guardians berhasil memetik kemenangan dengan skor 3-0.
Mantan pemain AS Roma dan timnas Belgia itu tidak bermain penuh selama 90 menit. Radja Nainggolan memulai pertandingan dari bangku cadangan. Ia bermain pada menit ke-56 menggantikan Muhammad Ragil.
Dalam kesempatan itu, pemain berpaspor Belgia itu tidak mencetak gol dalam kemenangan 3-0 Bhayangkara FC. Namun bukan berarti ia bermain tanpa peluang.
Radja Nainggolan sempat melesatkan tendangan keras dari luar kotak penalti, namun sayangnya sepakannya berhasil di tepis kiper lawan.
Di pertandingan itu, striker asing Bhayangkara FC, Junior Brandao menjadi bintang. Ia mencetak brace atau dua gol dalam kemenangan 3-0 yang di raih. Sedangkan satu gol lagi di sumbang pemain bertahan Anderson Salles. (*)
Artikel asli: baliexpress.jawapos.com
Artikel Terkait
FIFA akan Perkenalkan Kamera Tubuh pada Wasit di Piala Dunia Antarklub
Satu-satunya Tim ASEAN di Piala Asia U-17, Ketum PSSI: yang Terbaik untuk Merah Putih
Tekuk Yaman, Timnas U-17 Indonesia Raih Tiket ke Piala Dunia
Tenteng Pedang, Cristiano Ronaldo Ucapkan Selamat Idulfitri