paradapos.com - Sada Sumut Fc meminta dukungan dari suporternya dalam laga terakhir babak play off Liga 2 2023/2024 di Stadion Baharoeddin Siregar, Jumat (2/2) mendatang.
Sekretaris Sada Sumut Fc, Stepanus Purba mengatakan timnya akan memberikan hasil terbaik dalam pertandingan melawan PSKC Cimahi.
"Apapun ceritanya kita berharap menang. Makanya kami akan kasih yang terbaik," kata Stepanus, Selasa (30/1/2024).
"Kita minta seluruh pemain bisa memberikan yang terbaik. Bermainlah tanpa beban. Kita sudah menjalani musim ini dengan baik, terlepas dari hasil di luar harapan. Jadi bermain lah dengan enjoy. Supaya perjalanan selanjutnya bisa di jalani dengan baik," ujarnya.
Dikatakannya, pihak manajemen Sada Sumut FC akan terus memberikan dukungan penuh terhadap hasil yang di raih para pemainnya.
"Apalagi tekanan yang harus di hadapi. Kami dari sisi manajemen akan terus mendukung pemain dengan sepenuhnya," ucapnya.
"Kami berharap dukungan dari pendukung Sada Sumut FC. Supaya ke depannya bisa berkiprah lagi di sepakbola nasional dan meraih prestasi. Kebangkitan Sada Sumut FC butuh dukungan dari supporter," pungkasnya.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: sumutinsider.com
Artikel Terkait
Dituding Bukan Wanita, Petinju Aljazair Imane Khelif Menangis: 'Allah Bersama Saya, Allahu Akbar'
Kontroversi Olimpiade Paris: Izinkan Atlet Transgender Ikut Tinju Wanita, Lawan Auto Babak-belur!
Raih Medali Perak, Gaya Santai Atlet Penembak Turki Jadi Sensasi di Olimpiade Paris 2024
Belal Muhammad, Petarung Palestina Pertama yang Raih Gelar Juara UFC