paradapos.com – FC Dallas merupakan salah klub di Major League Soccer (MLS), liga divisi utama sepak bola di Amerika Serikat.
Maarten Paes, penjaga gawang utama FC Dallas ini dikabarkan akan segera memperkuat Timnas Indonesia.
Kiper FC Dallas ini sudah melengkapi berkas-berkas persyaratan untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).
Baca Juga: Gembong Narkoba di Ekuador Kabur! Tentara akan Dikerahkan Selama 60 Hari
Maarten Paes juga telah melakukan Medical Check Up (MCU) dan wawancara dengan Badan Intelijen Negara (BIN) pada hari Senin dan Selasa, 8-9 Januari 2024.
Erick Thohir, Ketua Umum PSSI juga telah menemui Marteen Paes di sebuah pertemuan makan malam pada hari Senin, 8 Januari 2024.
Ketum PSSI itu juga menceritakan saat Maarten Paes bertemu keluarganya untuk meminta izin tentang keinginannya memperkuat skuad Garuda.
“Ketika dia (Maarten Paes) ketemu nenek dan orang tuanya untuk pamitan memperkuat tim Indonesia, nangis (terharu) keluarganya, jadi dia memutuskan memperkuat Timnas,” ujar Erick Thohir.
Maarten Paes diketahui mempunyai darah Indonesia dari garis keturunan neneknya yang merupakan orang Maluku.
Pemain yang mengenakan jersey bernomor punggung 30 di FC Dallas ini lahir di Nijmegen, Belanda, pada 14 Mei 1998.
Baca Juga: Franz Beckenbauer Meninggal Dunia, Begini Ungkapan Duka Cita yang Disampaikan Jurgen Klopp
Sebelum bergabung dengan FC Dallas, Maarten Paes memperkuat salah satu klub asal Belanda, FC Utrecht.
Maarten Paes juga pernah memperkuat Timnas Belanda di kelompok usia U19, U20, dan U21.
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: harianhaluan.com
Artikel Terkait
Astaga, Saking Ngefansnya, Sperma Cristian Gonzales Ditawar Rp 10 M, Sang Istri: Anda Gila?
BREAKING NEWS: PSSI Resmi Pecat Indra Sjafri Usai Gagal Bawa Timnas Indonesia U-20 ke Piala Dunia
Riwayat Pendidikan Cristiano Ronaldo, Ternyata Hanya Lulusan Kelas 6 SD, Pernah Lempar Kursi ke Guru
Sosok Cote de Pablo, Artis Wanita yang Bujuk Cristiano Ronaldo Mau Berkunjung ke Indonesia