Hasil Laga Al Taawon vs Al Nassr, Klub Cristiano Ronaldo Menang Telak

- Minggu, 31 Desember 2023 | 07:40 WIB
Hasil Laga Al Taawon vs Al Nassr, Klub Cristiano Ronaldo Menang Telak

ONEKLIK sport | Laga lanjutan Liga Arab Saudi atau Liga Pro Saudi pekan ke-19 antara Al Taawon vs Al Nassr berakhir 1-4 untuk kemenangan telak tim tamu pada Minggu, 31 Desember 2023 dini hari.

Kemenangan ini membuat tim berjuluk Faris Najd tetap menjaga jarak dari pimpinan klasemen sementara Al Hilal. Saat ini Cristiano Ronaldo Cs berada di peringkat kedua dengan 46 poin.

Tertinggal 7 angka dari Al Hilal yang masih perkasa di puncak klasemen sementara. Hingga penghujung 2023 ini, Al Nassr telah mengemas 15 kemenangan, sekali seri dan 3 kali kalah.

Sedangkan kekalahan di kandang sendiri bagi Al Taawon menjadi kerugian besar. Klub yang bermarkas di King Abdullah Sport City Stadium ini makin tertinggal dari tiga besar klasemen.

Saat ini Al Taawon baru mengemas 34 poin dan tertinggal 6 poin dari peringkat ketiga, Al Ahli Saudi yang mengoleksi 40 poin. Kekalahan ini merupakan kekalahan kedua berturut-turut dalam Liga Pro Saudi.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Tahun 2024, Ada yang Bakal Sukses Besar dalam Finansial Maupun Percintaan

Pertandingan

Bertanding di depan publik sendiri, Al Taawon sebenarnya sudah unggul cepat pada menit ke-13. Aschraf El Mahidoui berhasil mencatatkan namanya di papan skor dan mengubah skor menjadi 1-0.

Al Nassr merespon cepat gol tersebut dan gantian menekan pertahanan lawan. Hasilnya 13 menit berselang berhasil menyamakan skor melalui Marcelo Brozovic.

Sebelum jeda pertandingan, Al Nassr berbalik unggul menjadi 1-2 pada menit ke 35. Giliran Aymeric Laporte yang mencatatkan namanya di papan skor.

Baca Juga: Keindahan Pantai Tanjung Kelayang yang Memikat, Jelajahi Pulau Indah hingga Godaan Kuliner

Skor 1-2 untuk keunggulan Al Nassr ini bertahan hingga wasit meniup peluit tanda jeda pertandingan.

Memasuki babak kedua, Al Nassr makin jumawa meskipun melawan sesama penghuni papan atas klasemen Liga Arab Saudi. Babak kedua baru berjalan 5 menit, Otavio memperlebar jarak keunggulan timnya.

Cristiano Ronaldo menutup kemenangan Al Nassr pada injury time babak kedua. Ia mencetak satu gol untuk melengkapi pesta gol Al Nassr.

Baca Juga: Dua Kasus Ini Paling Menonjol di Bangka Barat, Pembunuhan Gadis dan Penganiayaan Berat

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: onekliknews.com

Komentar