paradapos.com - Pemerintah Desa Tamanrahayu di Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi, tengah mengambil langkah untuk menurunkan angka stunting di wilayah tersebut.
Dalam upaya mencapai tujuan tersebut, pemerintah desa memberikan bantuan kepada balita yang terindikasi mengalami stunting.
Data terbaru mencatat bahwa terdapat 58 balita yang teridentifikasi mengalami stunting, dan mereka mendapatkan bantuan berupa makanan tambahan guna meningkatkan asupan gizi.
Baca Juga: Pesan Kades Tamanrahayu untuk Antisipasi Kebakaran Lahan
Kepala Desa Tamanrahayu, Abdul Wahid, menyatakan bahwa bantuan ini diberikan dengan harapan agar orang tua balita dapat membeli makanan yang kaya gizi untuk anak-anak mereka.
"Jadi agar dapat digunakan sebaik-baiknya," ucap dia, Kamis, 28 Desember 2023.
Wahid berharap bahwa melalui bantuan ini, angka stunting di Desa Tamanrahayu dapat berkurang, dan diharapkan hasil pemeriksaan berikutnya akan menunjukkan peningkatan status gizi anak-anak tersebut.***
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: urbanjabar.com
Artikel Terkait
Anda Wajib Tinggalkan 8 Kebiasaan Ini Jika Ingin Tetap Dihormati Seiring Bertambahnya Umur!
Bareskrim Polri Tetapkan Eks Pegawai BPOM sebagai Tersangka Kasus Pemerasan dan Gratifikasi
Memaksa Bendera Pusaka Berkibar di IKN
Pelapor PBB: Amerika Danai Genosida yang Dilakukan Israel di Jalur Gaza!