Gabungan Simpul Relawan Erick Thohir Jawa Barat Dukung Prabowo Gibran

- Senin, 25 Desember 2023 | 16:00 WIB
Gabungan Simpul Relawan Erick Thohir Jawa Barat Dukung Prabowo Gibran


JURNAL FLORES | NEWS - Gabungan simpul relawan Erick Thohir di Jawa Barat memberikan dukungan untuk Pasangan Capres-Cawapres Prabowo Gibran.

Deklarasi dukungan untuk Prabowo Gibran ini dihadiri ratusan orang, yang terdiri dari perwakilan simpul relawan Erick Thohir.

Yang tersebar di 27 Kota / Kabupaten se Jawa Barat dan berbagai segmen lainnya di Bandung, , Sabtu (23/12).

Dalam Kegiatan deklarasi tersebut tak Ketinggalan dihadiri juga dari kelompok muda, ulama muda, aktivis seni budaya, aktivis perempuan, milenial dan Gen Z serta perwakilan dari kelompok-kelompok pemuda lintas generasi dan profesi.

Baca Juga: 4 Tahun Dalam Kepemimpinan Menteri BUMN Erick Thohir Transformasi Hebat

Ketua Umum Relawan Erick Thohir Jawa Barat Untuk Prabowo Gibran, Andreansyah menyampaikan bahwa.

Kegiatan deklarasi yang dilakukan oleh relawan Erick Thohir berikut simpatisannya ini merupakan kesadaran diri antar pribadi anggotanya dan kesadaran kolektif semua simpul relawan.

Sehingga alhamdulillah dengan solidaritas dan soliditas relawan semuanya serta semangat kekeluargaan acara ini bisa terlaksana dengan baik dan lancar.

Ini menjadi modal utama dalam perjalanan selanjutnya, yaitu memenangkan pasangan Prabowo-Gibran pada Pilpres yang akan datang, ungkapnya.

Setelah Deklarasi ini. Keluarga besar gabungan simpul relawan ini akan segera melakukan rapat koordinasi.

Baca Juga: Alasan Kuat Mengapa Harus Pilih Prabowo Subianto Sebagai Pemimpin Indonesia

Mulai dari hal strategis hingga teknis, bagaimana memenangkan dan mempertebal angka kemenangan Prabowo-Gibran, terutama di Jawa Barat yang merupakan basis pemilih terbanyak, Tambah Andreansyah.

Hal senada diungkapkan Amin Nurdin, Sekjen Relawan Erick Thohir Jawa Barat untuk Prabowo-Gibran, menurutnya bahwa silaturahmi dan koordinasi antar simpul sudah berjalan sejak lama.

Dan alhamdulillah, InsyaAllah hari ini momentum yang baik kemana kita akan berlabuh terjawab sudah, yaitu kepada Prabowo-Gibran.

Terlebih hasil Debat Cawapres semalam menunjukkan bagaimana Mas Gibran menjadi bintang utama dalam debat tersebut.

Kalau dalam bahasa kekinian, banyak orang mengira Mas Gibran itu "cupu", eh ternyata dalam debat tersebut terbukti beliau itu sangat cerdas dan lugas, itu dilihat oleh seluruh rakyat Indonesia bahwa Mas Gibran itu "suhu", ungkapnya sambil tersenyum.

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: jurnalflores.co.id

Komentar