Salinan gugatan cerai dokter spesialis obstetri dan ginekologi asal Garut, dr. MSF, SpOG beredar di media sosial.
Kasus dugaan pelecehan seksual yang melibatkan oknum dokter spesialis obstetri dan ginekologi asal Garut, dr. MSF, SpOG, kini tengah viral di media sosial.
Video rekaman CCTV yang menjadi barang bukti telah beredar luas, mengungkapkan tindakan pelecehan yang dilakukan oleh dokter tersebut.
Sejumlah postingan di media sosial juga menyebutkan bahwa ada banyak korban lain yang mengalami hal serupa dari pelaku yang sama.
“Search nama si dokter, malah nemu putusan cerainya sama mantan istrinya. Ternyata si dokternya emg sakit jiwa, sering ngelecehin pasien, dan pernah ngelakuin percobaan perkosaan juga. Tandain namanya: SYAFRIL FIRDAUS (Obgyn)” tulis salah satu netizen.
Berikut isi salinan yang menyatakan bahwa sang istri menggugat karena pelaku mengalami kelainan seksual.
“Bahwa kebahagiaan yang dirasakan Penggugat setelah berumah tangga dengan Tergugat hanya berlangsung sampai 2023, ketentraman rumah tangga Penggugat dengan Tergugat mulai goyah setelah antara Penggugat dengan Tergugat terjadi perselisihan dan pertengkaran secara terus menerus sejak bulan September tahun 2023 sampai dengan saat ini, yang penyebabnya antara lain;
Bahwa Tergugat memiliki kelainan seksual dengan sering melakukan pelecehan kepada pasien dengan meraba-raba organ terlarang dari pasien wanita;
Bahwa Tergugat pernah hampir melakukan percobaan perkosaan kan perco kepada asisten rumah tangga di kediaman Rumah Tergugat;
Bahwa Tergugat telah melakukan kekerasan rumah tangga kepada Pengugat didasarkan pada Laporan Polisi Surat Tanda Penerimaan,”
Dikutip dari Disway.id, pihak kepolisian telah turun tangan untuk mengusut kasus ini dan mengkonfirmasi bahwa terduga pelaku telah diamankan.
"Dokter sudah diamankan. Sementara saat ini ada dua korban," ungkap Dirkrimum Polda Jawa Barat, Kombes Surawan, kepada awak media pada 15 April 2025.
Bagi korban yang merasa menjadi sasaran pelecehan atau memiliki informasi terkait kejadian ini, bisa melapor melalui hotline Sahabat Perempuan dan Anak (SAPA) 129 atau WhatsApp 08111-129-129.
Selain itu, LBH Padjadjaran juga telah membuka posko pengaduan mulai 15 April 2025.
Sumber: disway
Foto: Terungkap! Sebelum Viral, Dokter Cabul Garut bercerai dari istri karena kelainan seksual-Tangkapan Layar-
Artikel Terkait
Viral! Tulisan Lorem Ipsum di Tugu Titik Nol IKN Jadi Sorotan Warganet, Asli Atau Editan?
Cerita Mentan Amran Pernah Ditegur Wapres Gara-Gara Tutup Perusahaan Mafia Beras
Macet di Tanjung Priok Bikin Resah, Pramono Minta Maaf
Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana ke Bareskrim