Lisa Mariana masih tegas dengan pernyataannya pernah punya anak dari Ridwan Kamil. Padahal, suami Atalia Praratya tersebut sudah membantah tudingan pernah menghamilinya. Akhirnya, Lisa Mariana muncul di hadapan publik sambil didampingi oleh tim kuasa hukum agar masalah dengan Ridwan Kamil ini segera menemukan titik terang.
Lisa Mariana mengungkapkan awal mula dirinya mengenal Ridwan Kamil. Ternyata, menurut pengakuan Lisa Mariana, dia pernah diminta membuatkan video syur oleh selebgram AA yang kemudian diperuntukkan bagi Ridwan Kamil.
Menurut keterangannya, Lisa Mariana pertama kali mengenal Ridwan Kamil sekitar April-Mei 2021. Saat itu, Lisa Mariana diajak olh AA datang ke sebuah apartemen untuk membuat video syur.
"Mei saya disuruh sama AA ke apartemen untuk membuat video syur atas permintaan Pak RK. Lalu Pak RK DM saya sendiri ke IG," kata Lisa Mariana, dalam konferensi pers di Jakarta, Jumat 11 April 2025.
Lisa Mariana mengaku tidak tahu apa tujuan Ridwan Kamil menyuruh seseorang membuatkannya video syur. Tetapi, Lisa Mariana tetap melakukan hal tersebut dan menduga itu adalah fantasi seksual yang dimiliki oleh Ridwan Kamil.
"Mungkin itu fetishnya, saya nggak tahu," tegasnya.
Lisa Mariana merupakan seorang model majalah dewasa sehingga hal-hal yang berkaitan dengan pemotretan hingga pengambilan video syur adalah hal yang biasa ia jalani dalam pekerjaannya. Setelah video tersebut selesai digarap, Lisa Mariana mengaku tidak menyangka mendapatkan video call langsung dari Ridwan Kamil lewat Instagram.
Alasan Lisa Mariana menerima tawaran pembuatan video syur itu karena ia diiming-imingi uang sebesar Rp50 juta. Uang tersebut seharusnya dititipkan oleh Ridwan Kamil melalui AA, namun hingga kini Lisa Mariana tidak pernah menerimanya.
"Karena diimingi sejumlah uang oleh AA senilai Rp50 juta dan tidak sampai ke saya,” ujarnya.
Setelah itu, mulai terbangun komunikasi antara Lisa Mariana dengan Ridwan Kamil. Keduanya juga mulai berpacaran hingga akhirnya bertemu untuk pertama kalinya di Palembang. Lisa Mariana mengaku pertemuan di Palembang itu lah yang membuatnya hamil hingga masalah rumit ini terjadi.
Lisa Mariana sempat dipaksa menggugurkan kandungannya oleh Ridwan Kamil, namun ia tetap bersikeras mempertahankan buah hatinya. Kini, Lisa Mariana mengaku hanya ingin menuntut hak nafkah sang anak dari mantan Gubernur Jawa Barat tersebut.
Sumber: viva
Foto: Terungkap alasan Ridwan Kamil ingin bantu biaya kuliah Lisa Mariana Photo : Istimewa, viva.co.id
Artikel Terkait
Hakim yang Vonis Bebas Polisi Penembak Laskar FPI Kini jadi Tersangka Terima Suap Rp60 Miliar
Ditangkap! Hakim yang Vonis Bebas Polisi Penembak Laskar FPI Kini jadi Tersangka Terima Suap Rp60 Miliar
Ibu Bhayangkari Diduga Selingkuh dengan 2 Polisi, Telantarkan Anak, Suami Lapor Propam
Lisa Mariana Ngaku Perawan Saat Bercocok Tanam dengan Kang RK, 4 Kali Dijebol di Palembang