Polisi akhirnya mengamankan dua orang terduga pemeran dalam video syur berdurasi 32 menit yang sempat menghebohkan warga Jember.
Keduanya masing-masing berinisial RDA dan DF, dengan usia sekitar 27 tahun.
Langkah cepat diambil Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polres Jember usai video tersebut viral dan menyebar luas di media sosial.
Penangkapan dilakukan di wilayah Kecamatan Semboro, Kabupaten Jember.
"Dua terduga pelaku dalam kasus dugaan video itu, benar telah diamankan dan saat ini sedang dalam proses pemeriksaan," ujar Kasat Reskrim Polres Jember, AKP Angga Riatma, Rabu malam (9/4/2025).
Angga menjelaskan bahwa saat ini pihak kepolisian masih mendalami kasus tersebut, termasuk asal-usul video dan kemungkinan keterlibatan pihak lain.
Pemeriksaan terhadap RDA dan DF masih berlangsung.
"Kami amankan mereka berdua di wilayah Semboro. Informasi lebih lanjut mengenai perkembangan kasus ini akan dirilis setelah pemeriksaan selesai dan gelar perkara dilakukan," tambahnya.
Polisi juga tengah mengumpulkan barang bukti tambahan guna memperkuat proses penyelidikan.
“Kami juga akan lengkapi barang bukti lainnya. Nanti untuk updatenya kita rilis,” ucap Angga.
Sementara itu, identitas kedua terduga pelaku mulai terkuak dari keterangan warga setempat.
Salah satu sumber yang tidak ingin disebutkan namanya menyebutkan bahwa perempuan dalam video tersebut diduga pernah kuliah di salah satu universitas swasta di Jember, dan sempat bekerja di tempat hiburan malam.
Sebelumnya, potongan video pasangan dalam adegan intim itu tersebar luas setelah diunggah oleh akun Instagram @jember.keras.
Dalam unggahan tersebut, wajah keduanya disamarkan dengan kotak putih, sementara caption menyebut video itu berasal dari wilayah Jember dan melibatkan pasangan kekasih.
Sumber: indozone
Foto: Dua Pemeran Video Syur Viral Jember/Net
Artikel Terkait
Amran Sulaiman: Ada Pengamat dari Kampus Ternama bakal Dipenjara
Akhirnya Jokowi Tunjukkan Ijazah Asli dari SD sampai Kuliah UGM, Tapi Kok...
Sudah 65.025 Porsi Makan Bergizi Gratis Dibuat, Tapi Ibu Ira Belum Dapat Bayaran Sepeser Pun
Gaji Ribuan Kepala Dapur MBG Belum Dibayar 3 Bulan, Kepala BGN Sebut Kewajibannya Sudah Tuntas