Beredar Rekaman Suara Baim Wong Kesal Paula Verhoeven Manipulasi Pengeluaran: Istri Macam Apa

- Senin, 17 Maret 2025 | 04:50 WIB
Beredar Rekaman Suara Baim Wong Kesal Paula Verhoeven Manipulasi Pengeluaran: Istri Macam Apa


Di tengah huru-hara perceraian Baim Wong dan Paula Verhoeven, beredar kembali rekaman suara diduga keduanya ketika cek cok masalah uang bulanan dan orang ketiga.

Pada rekaman suara yang beredar, Baim Wong heran dengan Paula Verhoeven yang suka memanipulasinya. Sedangkan, Baim Wong merasa tak pernah ada kemauan istrinya yang tak dituruti.
@happysunshine_16 #baimwong #paulaverhoven #cerai ♬ suara asli - happy sunshine
"Kenyataannya kamu manipulasi semuanya dan aku gak ngerti buat apa, kamu tinggal minta. Aku gak pernah bilang enggak kamu minta satu kali pun," kata Baim Wong dilansir dari TikTok @happysunshine, Minggu (16/3/2025).

Ayah 2 anak itu tak memungkiri terkadang aturannya ketat soal penggunaan uang, tetapi itu karena ingin Paula Verhoeven tak menggampangkan uang.

"Kalau aku tegas, berarti ada kebaikan di situ. Jangan menggampangkan uang sesimpel itu," ujarnya.

Namun kenyataannya, Baim Wong heran Paula Verhoeven justru memanipulasi pengeluarannya sejak awal menikah.

Hal itu membuat Baim Wong heran istrinya masih merasa kurang diberi uang bulanan Rp 80 juta. Belum lagi keluarganya juga dibiayai sehingga total uang yang dikeluarkannya Rp 100 juta per bulan.

"Tapi kamu dari hari pertama sampai beberapa tahun, kamu dikasih Rp 80 juta per bulan. Men..Rp 85 juta per bulan. Plus keluarga kamu Rp 100 juta per bulan, kurang apa?" Ujar Baim Wong.

Paula Verhoeven pun sempat beberapa kali ingin membela diri dan menjelaskan alasannya, tetapi selalu dipotong oleh Baim Wong.

Baca Juga: Buka Puasa dengan Fuji, Beda Sambutan Keluarga Thariq Halilintar dan Verrell Bramasta

Sampai akhirnya, Paula Verhoeven hanya mengatakan dirinya sudah sadar ketika ibadah umrah dan tak lagi chatting dengan teman dekat suaminya, Niko

"Iya sayang, makanya aku sadar. Pas aku umrah, aku berdoa dan kamu lihat sendiri chatting-nya udah gak ada," ujar Paula Verhoeven.

Namun, Baim Wong kembali membantah pembelaan Paula Verhoeven. Sebab, ayah 2 anak ini sempat membaca DM istrinya pada Niko yang mendoakan kantornya terkena musibah lantaran dendam pernah didzalimi

"Kamu WhatsApp aku kan mau umrah, doanya semoga dapat rezeki halal ya kan. Terus, kamu di DM (sama Niko) bilang apa? Iya ini aku doa langsung di rumah Allah, semoga dia dapat yang dzalimin aku. Itu pas ada kejadian yang roboh di BSD. Ya Allah kejawab doa gue," ujar Baim Wong.

Baim Wong mengaku tak pernah membahasnya karena tak ingin bertengkar, tetapi dirinya sakit hati mendapat doa buruk dari istrinya sendiri.

"Kamu pikir aku gak tahu? Tapi aku gak bahas karena males berantem. Tapi, itu aku sakit banget sebagai suami, didoain supaya ini terjadi. Istri macam apa?" ujar Baim Wong.

Sebelumnya, eks asisten Paula Verhoeven, Echa mengaku sering diminta mengutak-atik harga usai Paula berbelanja kebutuhan rumah di e-commerce. Biasanya Paula berbelanja kebutuhan pribadi hingga baju dan mainan anak-anak dari e-commerce.

"Terakhir, aku kadang disuruh report bon shopee gitu kak. Kalau bon shoppe itu aku diarahin buat edit bonnya, jadi mengubah harga dari harga diskon ke harga normalnya sebelum diskon," ujar mantan asisten Paula Verhoeven tersebut dilansir dari Youtube CeritaSelebriti, Jumat (25/10/2024).

Mantan asisten Paula Verhoeven ini mengaku diminta mencatat semua pengeluaran itu sesuai harga sebelum didiskon, supaya nantinya Baim Wong menggantinya dengan nominal yang lebih tinggi daripada yang dikeluarkan oleh istrinya.

"Hasil mark up ini nanti yang akan dirembes sama kak Baim, semua harga yang diberikan ke mas Baim itu jauh lebih tinggi dari harga aslinya," ujarnya.

Bahkan, mantan asisten Paula Verhoeven ini mengatakan laporan keuangan yang sudah di mark up tersebut juga sepengetahuan pria inisial N yang sudah menjadi kepercayaan istri Baim Wong.

Karena sebelumnya, mantan asisten Paula Verhoeven ini mengaku selalu diminta melaporkan pekerjaannya ke pria inisial N ini oleh istri Baim Wong.

"Aku ngedit seperti ini juga sepengetahuan kak N juga sih. Biar digantinya itu jauh lebih tinggi," jelasnya.

Sumber: suara
Foto: Paula Verhoeven - Baim Wong (Instagram/paula_verhoeven/Suara.com//Rena Pangesti)

Komentar