Sikap Sekretaris Kabinet (Seskab) Mayor Teddy Indra Wijaya yang menegur anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) saat memayungi Presiden Prabowo Subianto di Bandara Halim Perdanakusuma, Selasa malam, 11 Februari 2025 menjadi sorotan publik.
Praktis, Mayor Teddy menjadi bulan-bulanan di media sosial (medsos). Pegiat medisos, Jhon Sitorus menilai sikap Mayor Teddy itu terlalu berlebihan.
“Ada yang lebih Paspampres dari Paspampres Bahkan Panglima TNI aja ga pernah menegur paspampres dengan cara seperti ini Mayor Teddy, anda terlalu overreact,” kata Jhon dikutip dalam akun media X miliknya, Kamis, 13 Februari 2025.
Lanjut dia, tugas Paspampres yang memayungi presiden di waktu hujan merupakan hal wajar sekaligus kewajiban yang diemban.
“Terlalu banyak protokol yang anda serobot untuk show off. Sekretaris Kabinet ga seperti ini tugasnya (biasanya ya) Kecuali memang diminta merangkap sebagai setkab, Setneg, ajudan pribadi, sekretaris militer, Danpaspampres, Pasmparpes ring 1 dan perisai hidup Prabowo,” pungkas Jhon.
Sumber: rmol
Foto: Sekretaris Kabinet (Seskab) Mayor Teddy Indra Wijaya (tangkapan layar/RMOL)
Artikel Terkait
Danantara Dibongkar Dahlan Iskan: Peluang Besar atau Bom Waktu
Breaking News: Didesak Kader, SBY Bersedia Jadi Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat hingga 2030
Membedah Makna Logo Sukatani, Lagu Bayar Bayar Bayar Diduga Disabotase gegara Sindir Polisi
Beredar Video, Hasto Ungkap Sebut Jokowi Jadi Biang Upaya Pelemahan KPK demi Bobby dan Gibran