Gedung Kementerian ATR-BPN Terbakar, Netizen: Mulai Intimidasi Kasus Pagar Laut?

- Minggu, 09 Februari 2025 | 02:10 WIB
Gedung Kementerian ATR-BPN Terbakar, Netizen: Mulai Intimidasi Kasus Pagar Laut?


Gedung Kemnterian ATR-BPN terbakar pada Sabtu malam sekitar 23.00 WIB.

Dugaan sementara kebakaran gedung Kementerian ATR-BPN yang terletak di Jalan Sisimangaraja, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan karena korsleting listrik.

Pihak Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta menjelaskan jika dugaan sementara api berasal akibat korsleting perangkat AC.

Untuk menanggulangi kebakaran ini, sebanyak 20 unit Damkar diturunkan oleh pihak Gulkarmat DKI Jakarta.

Sebelum datangnya petugas Damkar, pihak sekuruti juga telah mencoba untuk memadamkan api yang muncul dari lantai dasar.

Dari pengakuan pihak sekutiri, api terlihat dari ruang humas lantai dasar dan mereka langsung bertidak memadamkan api menggunakan apar.

Namun, udaha sekurita tidak membuahkan hasil karena api telah terlanjur membesar dan membakar kertas-kertas arsip di atas meja.

BACA JUGA:Cara Daftar KIP Kuliah Penerima PIP, Kemendikdasmen: Jadi Prioritas

BACA JUGA:Asteroid Bennu Ancam Tabrak Bumi, BRIN Beberkan Dampak Kerusakannya

Adapun laporan api gedung Kementerian ATR-BPN diterima petugas Damkar pada sekitar pukul 23.10 WIB.

Patugas Damkar mengirimkan 20 unit mobil pemadam yang diperkuat dengan total 62 personel.

Setelah berjibaku, petugas berhasil memadamkan api sekitar pukul 23.55 WIB dan sekitar pukul 00.05 WIB petugas kembali ke markas. 

Dalam kebakaran tersebut, dilaporkan area yang habis dimakan seluas api 8 x 6 meter persegi.

Meskipun demikian pihak Kementerian ATR-BPN masih dapat memberikan keterangan lebih detil dokumen apa saja yang terbakar dalam peristiwa tersebut.

Peristiwa ini mendapatkan perhatia dari netizen yang mengaitkan dengan kasus yang tengah ditangani oleh Kementerian ATR-BPN.

Sala satunya adalah kasus setifikat pagar laut Tangerang dan Bekasi yang melibatkan berbagai pihak.

Bahkan netizen juga menyinggung kasus kebakaran kantor Kejaksaan Tinggi beberapa waktu lalu akibat punting rokok.

“Apakah nanti ada cerita sedang ada tukang yg bekerja lalu buang puntung rokok sembarangan?,” komentar akun X@Big_Edik

“Semoga juga ngga ada alasan cctv sedang dalam perbaikan yaa,” tambahnya.

Selain itu juga ada yang menuding kebakaran ini bentuk intimidasi pada Kementerian ATR – BPN atas kasus yang ditanganinya.

“Cieeee...Nusron Wahid mulai  diintimidasi nih,” tulis Mas Veel dnegan akun @mas_veel

“Mafia tanah dan oknum bekingnya mulai mengancam, silahkan  dibantah kl ini gak ada kaitannya dg jutaan hektar lahan sawit ilegal, pagar laut ilegal di Bekasi, dan sebangsanya. Ada yg ketakutan macam mau dicopot nyawanya tuh,” tambahnya.

Sumber: disway
Foto: Gedung Kemnterian ATR-BPN terbakar pada Sabtu malam sekitar 23.00 WIB.-tangkapan layar X@Heraloebss-

Komentar

Terpopuler