paradapos.com: Dalam upaya mewujudkan pendidikan gratis di tingkat Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) dan Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN), Partai Golkar Kota Bekasi terus berjuang untuk mendapatkan dukungan kebijakan dari pemerintah daerah setempat.
"Kita terus berusaha dan memperjuangkan kebijakan pengelolaan pendidikan tingkat SMAN/SMKN atau sederajat bisa kembali dikelola oleh Kabupaten/Kota," ujar Ketua DPD Partai Golkar Kota Bekasi, Ade Puspitasari, Kamis (11/1/2024).
Langkah tersebut diambil dengan harapan Kota Bekasi dapat mengimplementasikan sistem pendidikan gratis di jenjang sekolah menengah, seperti yang telah dilakukan sebelumnya oleh Pemerintah Kota Bekasi sebelum kebijakan itu diambil alih oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat.
Baca Juga: Distaru Kota Bekasi Fokus pada Penyelesaian PSU di Tahun 2024
"Harapannya upaya regulasi ini dapat segera terealisasi sehingga pengelolaan tersebut dapat diambil alih oleh pemerintah kota dan kabupaten," tambahnya.
Partai Golkar Kota Bekasi berkomitmen untuk terus berperan aktif dalam mewujudkan pendidikan gratis, menyuarakan kebijakan pengelolaan pendidikan tingkat SMA/SMK agar kembali menjadi tanggung jawab pemerintah daerah setempat. ***
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: suarakarya.id
Artikel Terkait
[INFO] Wapres Gibran Ajak Generasi Muda Berani Buat Terobosan: Harus Bisa Beradaptasi & Manfaatkan Peluang!
Menag Geram, Jan Hwa Diana Tega Potong Gaji Karyawan Jika Pergi Salat Jumat
Bangun tidur tetiba pengin masuk Islam, Marcell Darwin ungkap reaksi ibunya yang berdarah Jerman
Viral Video Warga Bongkar Sarang Tikus di Balik Keramik Berisi Uang Tunai Rp22 Juta