BANGKA BELITUNG, www.paradapos.com -- Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Provinsi Bangka Belitung menggelar kegiatan Kopi Darat Wilayah (Kopdarwil) bersama Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep alias Mas Bro Kaesang.
Kegiatan Kopdarwil kader-kader PSI Kabupaten/Kota se-Provinsi Babel dilakukan di Swiss Bell Hotel Pangkalpinang, Senin 8 Januari 2024.
Usai acara Kopi Darat Wilayah (Kopdarwil) kader PSI se-Babel yang dipimpin Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep hanya sedikit berkomentar kepada para wartawawan.
"Tadi kita hanya membahas bagaimana strategi kemenangan, dan kita ingin perjuangan di Pemilu nanti semaksimal mungkin," kata Kaesang Pangarep di Ball Room Swiss Bell Hotel, Pangkalpinang.
Selain itu Kaesang berharap kader-kader PSI dapat memiliki kursi di DPRD Provinsi dan Kabupaten/Kota.
"Tadi saya hanya meminta teman-teman kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Bangka Belitung juga semaksimal mungkin ya," ujarnya.
Sebelumnya, putra bungsu Presiden Jokowi ini sempat bertemu dan ngobrol santai bersama para milenial dan pengusaha di Cafe Thasang.
Baca Juga: Ketum PSI Kaesang Pangarep Senin Ini Berkunjung ke Pangkalpinang, Ini Jadwal Lengkapnya
Mas Bro Kaesang datang ke Kota pangkalpinang, ditemani beberapa kader PSI lainnya, selain kader PSI Kaesang Pangarep juga ikut ditemani sang istri Erina Gundono.
Terlihat dari awal datang sampai selesai acara, sang istri Erina Gundono terus menemani Mas Bro Kaesang.
Saat mendampingi Mas Bro Kaesang, Erina menggenakan baju berwana merah dengan lengan hitam serta menggunakan selendang batik.(*)
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: wowbabel.com
Artikel Terkait
Pasutri di Sidoarjo Diduga Bekerja Sama Cabuli Siswi SD Penyandang Disabilitas
Peringatan BMKG: Gempa Megathrust Mentawai-Siberut Tinggal Menunggu Waktu, Bisa Capai M 8.9
Bocor, Sudirman Terpidana Kasus Vina Terciduk Lagi Asik di Hotel bukan di Sel, Benarkah?
Cabut Pasal Penyediaan Alat Kontrasepsi, DPR: Jangan Buka Ruang Generasi Muda untuk Berzina!