Siapa Sosok 'Cepu' yang Dimaksud Denny Darko dalam Tertangkapnya Ammar Zoni pada Kasus Narkoba

- Jumat, 22 Desember 2023 | 04:40 WIB
Siapa Sosok 'Cepu' yang Dimaksud Denny Darko dalam Tertangkapnya Ammar Zoni pada Kasus Narkoba

MEDIUSNEWS - Penangkapan Ammar Zoni untuk ketiga kalinya terkait kasus penyalahgunaan narkoba telah menjadi sorotan dan perbincangan hangat di kalangan publik. Kontroversi semakin memuncak karena suami dari Irish Bella baru saja keluar dari penjara sebelum kembali terlibat dalam kasus serupa.

Denny Darko, ahli tarot yang dikenal dengan ramalannya, ikut mengomentari kasus ini. Ia menyebut adanya 'cepu' dalam penangkapan Ammar Zoni, menyinggung tentang sosok yang memberikan informasi terkait konsumsi narkoba oleh Ammar Zoni.

Menurut Denny Darko, sosok yang memberikan informasi ini memiliki pengetahuan mendalam tentang dosa-dosa para artis. Ia tidak menuduh aparat, namun merujuk pada satu individu yang menguasai informasi di dunia infotainment dan mengetahui seluk-beluk serta dosa-dosa para artis.

Baca Juga: Kecewa Berat, Deddy Corbuzier Sebut Ammar Zoni Seperti Ini

"Ramalan saya yang sempat saya ramalkan terus terjadi, yaitu adanya satu orang yang memegang dosa-dosa para artis. Jadi kayaknya orang ini, saya bukan menuduh aparat ya, bukan aparat, ini satu orang yang memang menguasai informasi di dunia infotaiment, tahu betul seluk-beluknya, dan tahu betu mana artis yang makai," ucap Denny Darko dikutip dari akun Tiktok @mata_lelak1.

Denny Darko menduga adanya skenario tertentu dalam penangkapan ini untuk menciptakan sensasi dan kontroversi.

Baca Juga: Rumor Buruknya Hubungan Irish Bella dan Ammar Zoni Diungkap

Meskipun Denny Darko tidak mengetahui secara pasti siapa sosok cepu tersebut, ia memberikan ciri-ciri bahwa orang tersebut memiliki kedekatan dengan dunia hiburan. Denny Darko juga menyiratkan bahwa ada niat tertentu untuk membuat berita ini menjadi besar.

Kasus Ammar Zoni terus menjadi pusat perhatian publik, dan banyak yang menantikan perkembangan selanjutnya dalam kontroversi ini.***

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: mediusnews.com

Komentar