Alasan Umi Pipik Tidak Ingin Anaknya Tinggal Bersamanya Usai Menikah 'Menghindari Kecemburuan'

- Senin, 18 Desember 2023 | 01:20 WIB
Alasan Umi Pipik Tidak Ingin Anaknya Tinggal Bersamanya Usai Menikah 'Menghindari Kecemburuan'

Palembang, paradapos.com - Putri sulung pasangan Umi Pipik dan almarhum Ustadz Jefri, Adiba Khanza telah resmi menikah dengan Egy Malauna Vikri.

Usai melepas Adiba Khana untuk membina bahtera rumah tangga, Umi Pipik mengungkapkan salah satu pesan yang kerap disampaikan kepada Adiba sebelum menikah.

Umi Pipik mengatakan jika ia memiliki prinsip untuk tinggal berpisah dari anak-anaknya jika mereka sudah menikah.

Baca Juga: Kembali Jadi Tersangka Kasus Narkoba, Manajemen Umumkan Akun Instagram Ammar Zoni Diambil Ahli

Hal itu berlaku untuk semua anak-anaknya baik anak perempuan maupun laki-laki.

"Saat kalian sudah menikah pun kalian enggak boleh tinggal di rumah Ummi' saya bilang gitu," ucap Ummi Pipik dikutip dari kanal YouTube Alanabi Channel.

Bukan maksud mengusir anak-anaknya, Umi Pipik hanya ingin menghindari konflik yang mungkin saja terjadi ketika mertua dan menantu tinggal satu atap.

Baca Juga: Jawab Kabar Hubungannya dengan Fuji, Ini Kata Asnawi Mangkualam, Mengaku Pernah Dekat

"Kalian harus mandiri bukan berarti ngusir tapi untuk menghindari konflik mertua dan menantu," lanjutnya.

Umi Pipik lantas mencontohkan salah satu anaknya yaitu Abidzar, Umi Pipik khawatir akan timbul kecemburuan ketika dirinya harus tinggal dengan istri dari Abidzar.

Umi Pipik tak ingin menantunya merasa cemburu dengan kasih sayang Abidzar kepadanya, hal itu juga berlaku bagi dirinya.

Baca Juga: Pertama Kalinya Naik Motor, Azizah Salsha Kegirangan Dibonceng Pratama Arhan Lihat Sawah di Blora

"Kayak misalkan Abizar anak laki-laki kan biasanya anak laki-laki itu cinta banget sama ibunya, sayang banget nah itu apalagi. Jadi untuk menghindari kecemburuan antara menantu dan mertua sudah mendingan keluar," ucapnya.

Menurutnya meski tak lagi tinggal satu rumah, anak-anaknya bisa datang kapan saja kerumahnya saat rindu.

Artikel asli: detiksumsel.com

Komentar