Sinopsis Captivating the King dan Link Nonton, Drakor Saeguk Dibintangi Cho Jung Seok dan Shin Se Kyung

- Minggu, 21 Januari 2024 | 07:00 WIB
Sinopsis Captivating the King dan Link Nonton, Drakor Saeguk Dibintangi Cho Jung Seok dan Shin Se Kyung

paradapos.com - Captivating the King ialah salah satu drakor saeguk original terbaru dari Netflix yang akan dibintangi Cho Jung Seok dan Shin Se Kyung.

Drakor Captivating the King atau sejak akan mengusung genre romantis yang berlatarkan kerajaan pada era Dinasti Joseon.

Serial drama sageuk ini menceritakan kisah cinta antara Raja Yi In dan Kang Hee Son yang sangat kejam dan tragis di tengah perang kekuasaan politik dan kekuasaan.

Drama ini disutradarai oleh Jo Nam Kook yang pernah menggarap series drama The Good Detective dan screenwriter Kim Sung Deok.

Baca Juga: Sinopsis The Matchmakers, Daftar Pemain dan Jadwal Tayang: Drakor Terbaru Rowoon Era Saeguk

Bagi yang penasaran akan kisah pada drakor ini, yuk simak selengkapnya mulai dari jadwal tayang hingga link nonton pada berikut ini.

Jadwal Tayang Drakor Captivating the King

Drama bergenre romantis ini dijadwalkan rilis pada Minggu, 21 Januari 2024 setiap hari Sabtu dan Minggu pada pukul 19.20 KST.

Akan tayang perdana pada platform streaming TVING serta secara Internasional menggunakan subtitle melalui layanan streaming Netflix.

Daftar Pemain Drakor Captivating the King

Salah satu drama karya sutradara Jo Nam Kook ini menggaet para aktor ternama seperti Cho Jung Suk sebagai Lee In.

Shin Sae Kyung sebagai Kang Hee Soo atau Kang Mong Woo dan Lee Shin Young sebagai Kim Myung Ha.

Selain pemeran utama tersebut, drama ini juga dibintangi oleh Park Ye Young, Choi Dae Hoon, Yang Kyung Woo, Jo Sung Ha, Son Hyun Joo dan masih banyak lagi.

Sinopsis Drakor Captivating the King

Lee In merupakan seorang pangeran yang merupakan saudara kandung sekaligus seorang adik dari Raja Lee Sun pada Dinasti Joseon.

Kakak beradik ini bersumpah untuk tetap setia dan peduli satu sama lain diantara mereka berdua.

Akan tetapi hubungan mereka berdua mulai renggang, setelah Pangeran Lee In disandera oleh Dinasti Qing yang membuat Raja Lee Sun beranggap bahwa sang adik mengkhianatinya.

Baca Juga: Deretan Drama Korea Saeguk 2023 dengan Cerita Epik dan Diperankan Aktor Terbaik

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: mengerti.id

Komentar