HALLO.DEPOK.ID - Bagi pecinta film horor tanah air, Sinden Gaib menjadi tontonan yang sangat dinantikan.
Tayang di seluruh bioskop Indonesia pada tanggal 22 Februari 2024, film ini menawarkan kisah mistis yang diambil dari kejadian nyata di Trenggalek.
Film Sinden Gaib di sutradarai oleh Faozan Rizal yang berhasil menyajikan atmosfer mencekam dengan sinematografi yang memikat.
Pengambilan gambar di lokasi asli di Trenggalek menambahkan nuansa autentik pada kisah horor ini. Rizal sukses menggambarkan perasaan takut dan ketegangan yang mewarnai perjalanan Ayu menghadapi Sarinten.
Baca Juga: Waduh, dari 1.614 Calon Jemaah Haji Depok Baru 64 yang Lunasi BPIH
Film ini bermula dari tarian Ayu dan Rara di Watu Kandang, Trenggalek.
Seorang pemuda nekat mengambil batu keramat, memicu kehadiran Sarinten, seorang sinden dari jagat alam gaib.
Paranormal berupaya mengatasi gangguan tersebut, bahkan melibatkan konten kreator supranatural.
Namun, upaya mereka justru memperparah situasi. Saat ini, Sarinten menetap dalam tubuh Ayu.
Baca Juga: Polisi Sebut Ibu Buang Bayi di Selokan Depok Alami Depresi: Kasus Masih Diselidiki
Sinopsis Film Sinden Gaib: Kisah Nyata Trenggalek
Cerita ini terinspirasi dari kisah nyata di Trenggalek, yang pertama kali diungkapkan oleh akun YouTube Bumi Nusantara.
Fenomena mistis sinden gaib, yang awalnya hanya sebatas tembang Jawa Lingsir Wengi, menjadi semakin menakutkan.
Dalam teaser berdurasi 60 detik, Ayu, diperankan oleh Sara Fajira, menyinden dengan suara cempreng dan ekspresi aneh.
Mata berwarna putihnya dan senyum menyeringai menambahkan nuansa seram.
Pemeran Utama dan Karakter
Sara Fajira, yang dikenal melalui lagu "Lathi" bersama Weird Genius, mengambil peran utama sebagai Ayu.
Film ini juga menampilkan sejumlah bintang seperti Yeyen Lidya, Rizky Hanggono, Arla Ailani, Riza Syah, dan Dimas Aditya.
Akting mereka memberikan kehidupan pada karakter-karakter yang terlibat dalam kisah mistis ini.
Sejak pengumuman perilisan, antusiasme penonton terus meningkat.
Trailer film ini menciptakan ekspektasi tinggi dengan adegan-adegan yang mengguncang dan suasananya yang mencekam.
Penggemar film horor tanah air tentu tidak boleh melewatkan kesempatan untuk merasakan ketegangan dan kengerian yang ditawarkan oleh Sinden Gaib.
Baca Juga: Eksplorasi Fakta Unik Babi Semak
Sinden Gaib bukan hanya sekadar film horor, melainkan sebuah perjalanan ke dalam kisah mistis yang berakar dari kepercayaan dan budaya lokal.
Dengan menggabungkan akting apik para pemain, sinematografi memukau, dan kisah yang menarik, film ini diharapkan menjadi salah satu karya yang mengukuhkan posisi film horor Indonesia di kancah internasional.
Saksikanlah kengerian Sinden Gaib di seluruh bioskop Indonesia mulai 22 Februari 2024, namun pastikan Anda siap untuk merasakan ketakutan yang menyelinap di balik layar.
Dengan begitu, mari kita sambut film horor Sinden Gaib, sebuah karya yang mengundang decak kagum dan kekaguman bagi para penikmat film horor Indonesia.***
Artikel ini telah lebih dulu tayang di: depok.hallo.id
Artikel Terkait
My Happy Ending Episode 12 Sub Indo Streaming Malam Ini, Ambisi Jae Won yang Membara
Huang Weijin Kehilangan Pekerjaan Usai Lontarkan Komentar yang Diduga Tak Pantas Kepada LE SSERAFIM
Diduga Segera Tamat, Alisia Rininta Pemeran Utama Takdir Cinta yang Kupilih Akan Melepaskan Peran Sebagai Novia
Rayakan Seollal, Jessi Ungkap Ingin Terjun ke Dunia Bisnis dan Akting