Mohon Doa Restu Mengisahkan Orang Tua yang Mencampuri Rumah Tangga Anaknya

- Kamis, 04 Januari 2024 | 12:00 WIB
Mohon Doa Restu Mengisahkan Orang Tua yang Mencampuri Rumah Tangga Anaknya


paradapos.com - Mel (Syifa Hadju) dan Satya (Jefri Nichol) merupakan teman masa kecil.

Beranjak dewasa, keduanya saling menyukai.

Hal ini diketahui oleh kedua Ibu mereka, Widi (Cut Mini) dan Ira (Sarah Sechan) yang berharap mereka menikah supaya jalinan persahabatan keduanya jadi semakin erat.

Baca Juga: Peluang untuk Lulusan Diploma, PT Ultra Sakti Buka Loker untuk Anda

Harapan kedua ibu itu pun terwujud.

Mel dan Satya akhirnya mengutarakan keinginan mereka untuk segera menikah.

Namun situasi menjadi kacau ketika kedua ibu mereka ikut campur terlalu jauh.

Baca Juga: Museum Pendidikan Nasional UPI Memiliki Ruangan Unik untuk Melihat Koleksi yang Ada

Widi dan Ira ikut mengatur banyak hal tentang pernikahan anak mereka.

Tidak hanya menganggu hubungan Mel dan Satya, persahabatan Widi dan Ira pun diuji.

Satya berusaha meyakinkan Mel untuk bisa bertahan dengan keadaan tersebut, namun Mel justru ragu untuk melanjutkan pernikahan.

Baca Juga: Inilah 10 Universitas Tertua di Indonesia, Bahkan Ada Sejak Kolonial Belanda

Di saat keadaan semakin rumit, Widi dan Ira sadar bahwa tingkah mereka sudah kelewat batas.

Sehingga membuat impian anak-anak mereka jadi berantakan.

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: mediakepri.co

Komentar